Sabtu, 23 Mei 2009

Karena bintang pun suatu saat akan meredup

Suatu hari ane baca postingan punya teman ane, dia menceritakan mengenai hidupnya, tentang bagaimana hidup yang dia rasakan semakin memburuk dari hari ke hari, tentang prestasinya yang dirasa semakin menurun, tentang kehidupan sosialnya yang semakin memburuk… dan lain sebagainya.

Ane berpikir itu mungkin cuman pikiran dia aja, dianya terlalu pesimis buat menghadapi kekalahan yang dilewatinya, namun akhirnya ane pun ngerasa bahwa ane mungkin sedang merasakan apa yang dia rasakan sekarang..

Prestasi yang menurun..

Kehidupan yang memburuk

Persahabatan yang semakin tak menentu..

Ane pernah ngerasa seperti itu!!


 

Sabtu, 23 mei 2009

Ane jalan-jalan di lapangan bareng sama teman ane, lalu ada yang ngumpul-ngumpul gitu di lapangan, katanya sih mau liat bintang tapi gak jadi, soalnya langit mendung..

…………………….

Karena bintang pun suatu saat akan redup untuk memberi tempat kepada bintang lain yang lebih muda darinya..

Ini adalah hukum alam, suatu bintang tak akan selamanya dia bersinar dan memberikan cahayanya di malam hari. pada suatu saat, masa bintang itu pun akan habis, dan dia tak akan mampu melawan ketentuan tuhannya yang seperti itu.. pada saat seperti itu lah bintang yang lebih muda akan menggantikan bintang yang sudah redup itu.

dan bintang yang sudah redup itu tidak sepantasnyalah mencaci-maki bintang muda yang menduduki tempatnya…


 

ane merenung, mungkin ini bukan masa ane lagi, masa ane sudah terlewati berabad-abad yang lalu (lebay..), ini bukan waktu ane untuk terus bersinar lagi

sekarang adalah waktu untuk memberikan kesempatan kepada "bintang" lain untuk bersinar, dan enggak pantes buat ane untuk menjelek-jelekkan "bintang" lain yang mengisi tempat yang ane tinggalkan, bukankah sebaiknya ane mendukung "bintang" baru itu untuk terus bersinar lebih terang lagi agar semua penghuni bumi bisa terhibur karenanya..


 

menjelang mendekati akhir hayatnya sang bintang akan berpijar lebih terang dari sebelumnya, kemudian ia akan meledak dan membentuk sesuatu yang dinamakan lubang hitam,dimana cahaya pun tak akan mampu untuk melewatinya..


 

masa itu akan selalu dinanti, dimana sang "bintang" yang meredup itu kembali bersinar dan menciptakan sesuatu yang sangat dahsyat!


 

Presented for :

  • Readers pastinya
  • Teman-teman yang lagi nge-down pada umumnya


 

NB:

Pada dasarnya kita semua itu adalah bintang, namun masalahnya adalah kita tak akan pernah tahu kapan tiba masa bagi kita untuk bersinar…


 


 

2 komentar:

  1. hahaa..
    keren ga..

    ana juga tau siapa yang nte maksud..
    semoga dia baca..

    selalu ga nyangka, temanku yang fahisy dan gila ini bisa nulis sesuatu yang menyentuh kayak gini.

    salute for you.
    keep writing..

    BalasHapus
  2. amin..
    semoga dia juga baca ini..

    tengs liph!!

    ralat :
    ane gak lagi ngedown, sengaja dalam artikel ini ane pake pandangan orang pertama (aku, ane...) supaya nulisnya lebih bebas.. hhe*

    BalasHapus